Kapolsek Kapetakan Polres Ciko Pimpin Apel Berikan Arahan Pada Personil

Deliksatu.com – CIREBON KOTA – Seorang Kapolsek memiliki kewajiban untuk memberikan arahan, petunjuk dan perintah kepada anggotanya. Berkaitan dengan pelaksanaan tugas, Kapolsek Kapetakan Akp Didi Setyadi, SH. Memimpin apel pagi di Mako Polsek Kapetakan Polres Cirebon Kota Polda Jabar. Kamis (31.03.22) Jam 08.00 wib.

Kapolsek Kapetakan menyampaikan ” Apel pagi merupakan kewajiban utama bagi seluruh personil baik Polri maupun ASN. Hal ini sesuai dengan perintah Kapolres Cirebon Kota AKBP M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH. Karena apel pagi merupakan salah satu sarana, untuk pimpinan menyampaikan sebuah informasi atau perintah. Jelas Akp Didi Setyadi, SH.

 

lanjut Didi, hadir dalam apel pagi 26 personil dari 45 personil. Hal ini sehubungan ada personil yang lepas dinas dan ada yang sedang melaksanakan tugas luar. Ujar Kapolsek Kapetakan.

Dalam apel tersebut, kapolsek memberikan arahan terkait dukungan dan lebih semangat kembali dalam rangka mengajak dan menghimbau masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi. Selain itu mengingatkan personil untuk menjaga kesehatan dan juga mengutamakan kedinasan dan keluarga. Ujar Kasi Humas Polres Ciko.

Hadir dalam apel pagi Piket SPKT Aiptu Asep Ruslan dan Aiptu A. Sudrajat. Piket Sabhara Brigadir Krisnadi. Sementara piket Reskrim Bripka Warsidi, untuk piket Bhabin Aiptu Saidi, Aiptu Sukanan dan Aipda Moch. Carmo. Dalam pelaksanaannya menerapkan protokol kesehatan. Dengan memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. Kata Iptu Ngatidja, SH.MH Kasi Humas Polres Cirebon Kota.

Pewarta. (Markus.T)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *