Daerah  

Renovasi Jembatan Baru Hasil Swadaya Masyarakat, Berjalan Sukses

KABUPATEN LANGKAT, kompassindonesianews.com – Renovasi Jembatan di Desa Ujung Bandar, Kecamatan Bohorok Kabupaten Langkat berjalan sukses. Perbaikan jembatan ini hasil pemikiran Brilian Kepala Desa Ujung Bandar, kecamatan Bohorok, kabupaten Langkat Nirwanto .

Kepala Desa Ujung Bandar kecamatan Bohorok kabupaten Langkat, Nirwanto Rabu ( 4/9/2024 ) merenonovasi jembatan yang memakai bahan besi. Semua hasil kesepakatan warga Desa Ujung Bandar , yang menginginkan adanya sarana akses jalan penghubung yang layak untuk dilalui tanpa adanya rasa was was bila melintasi Jembatan tersebut.

 

Kepala Desa Ujung Bandar , Nirwanto, saat di konfirmasi awak Media, mengatakan renovasi ini menghabiskan dana sebesar Rp 60 juta dngan rincian, panjang 20 meter dan lebar 3 meter.

“Semua memakai bahan material dari besi baja. Memang keseluruhan dana renovasi jembatan ini tidak keseluruhan dari warga Desa, ada sebagian dari donatur, yang ikhlas ikut berpartisipasi membangun jembatan tersebut, ” kata Nirwanto.

Renovasi Jembatan ini murni, tanpa ada memakai dana bantuan dari Pemerintah, seperti Alokasi Dana Desa,( ADD). Ini adalah hasil dari warga Desa Ujung Bandar Kecamatan Bohorok, Kabupaten Langkat itu sendiri, ” sambungnya.

Dengan adanya Jembatan Baru ini, lanjut Kepala Desa Nirwanto berharap, agar semua warga dapat saling bahu membahu untuk merawat dan benar benar memmanfaatkan jembatan ini menjadi akses jalan utama untuk membawa hasil bumi mereka ke arah hasil yang lebih baik lagi, “pungkasnya.

(Andrian)