Pembagian Bansos Oleh Tim Sachrudin Airin Bersatu Mendapat Apresiasi Dari Warga Cipondoh

deliksatu.com | Tangerang,. – Jelang Pilkada 2024, Calon Walikota H.Sachrudin melalui tim saber menggelar acara Bhakti Sosial Pembagian Sembako Penyerahan Bibit Ikan Lele dan Ikan Nila Untuk Kampung Saungkuriang dan pembagian Doorprize Untuk Seluruh Peserta Yang Hadir, Pada Minggu (16/6/2024)

Acara di gelar diwilayah RT/RW : 008/007 Kelurahan Cipondoh Indah , Kecamatan Cipondoh , Kota Tangerang sejak Pukul 09.00 WIB. Baksos secara langsung dibagikan sistem tukar kartu dengan sembako

Melalui RT RW setempat Kartu sembako dibagikan kepada masyarakat yang layak mendapatkan dapat terealisasi untuk meringankan beban ekonomi masyarakat sehari hari terutama terkait kebutuhan pokok beras dan minyak goreng.

 

H. Sachrudin apresiasi kepada tim SaBer “Sachrudin Airin Bersatu” yang telah menyelenggarakan Bakti Sosial memberikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan mudah-mudahan banyak manfaatnya dan bisa mengurangi beban masyarakat, kata Calon Walikota ini

Kornelius Apau yang biasa disapa Koh Apau selaku ketua Tim SaBer Cipondoh Indah menyampaikan, Hari ini kami dari Tim Saber peduli melakukan giat sosial pembagian sembako untuk warga yang membutuhkan, ada 200 paket sembako yang kita bagikan hari ini, dan ada sekitar 300 undangan yang hadir hari ini, kami juga menyediakan doorprize untuk semua yang hadir disini, doorprize nya itu ada kompor gas, kipas angin, dispenser, bola volly dan banyak lagi, katanya

Selain itu untuk pembagian sembako kami melalui Rt-Rw setempat, karena teknisnya Rt/Rw yang mengetahui warga mereka yang benar-benar membutuhkan bantuan ini, dipenghujung wawancara koh apau beharap tim SaBer selalu kompak untuk mendukung Sachrudin menjadi Walikota Tangerang 2024-2029 dan kami optimis dikelurahan Cipondoh Indah kemenangan Sachrudin bisa seratus persen, harapnya.

Umar fajar selaku ketua panitia sekaligus wakil ketua Tim SaBer menjelaskan, uraian atau rangkaian acara ini sebenarnya banyak, hanya saja kita lihat kondisi masyarakat banyak yang terburu-buru jadi kita persingkat acara ini, salah satunya target kita adalah masyarakat yang betu-betul penerima yang punya hak dan benar-benar membutuhkan, adapun isi paket sembako tersebut ada beras, minyak, mie instant dan gula.

Khusus untuk warga Kelurahan Cipondoh Indah yang kita data adalah sekitar 200 masyarakat yang behak menerima dan ini berdasarkan hasil dari verifikasi Rw, Rt, Korwil Tim SaBer jadi benar-benar tepat sasaran dan semua sudah memenuhi syarat, kami pada dasarnya adalah mengenalkan sosok Sachrudin kepada masyarakat untuk bisa lebih dekat lagi menjelang persiapan pencalonan Walikota 2024-2029. Jelasnya

Selain itu, Semuanya sudah tersistem, itulah kehebatan dan kekompakan Tim SaBer semuanya bekerja, semuanya terlibat dan semuanya Kroscek jadi tidak ada yang lebih dam tidak ada yang kurang, semuanya sudah pas.

Untuk kepengurusan Tim SaBer ada 35 orang dan untuk anggota keseluruhan sekelurahan Cipindoh Indah yang aktif semuanya ada 150 orang ditambah lagi nanti ada Pokdar SaBer jadi kita berkolaborasi. Untuk optimisme kemenangan, kita optimis karna memang Sachrudin sosok yang sangat toleransi, kebhinekaan dan mengayomi yang luar biasa, kebersamaannya juga sangat luar biasa. Ucapan terima kasih kami kepada masyarakat Kelurahan Cipondoh Indah yang telah hadir dan menyiapkan waktunya untuk menyukseskan acara SaBer Peduli ini. Ucap umar fajar

Ditempat yang sama, Warga Mengucapkan terimakasih atas pemberiannya kepada Panitia wabil khusus kepada Calon walikota Sahrudin.

Warga optimis Sachrudin menang karena sosok nya yang dermawan. (Heni)