Berbagi Berkah di bulan Ramadan, Polsek Cisauk Gelar Bakti Sosial dan Santunan Anak Yatim dan Dhuafa

TANGERANG, Deliksatu.com – Dalam semangat kepedulian dan berbagi berkah, Polsek Cisauk menggelar kegiatan Bakti Sosial dan Santunan Anak Yatim dan Dhuafa di Aula Mapolsek Cisauk, Rabu (19/3/2025). Acara ini dihadiri oleh jajaran kepolisian, masyarakat sekitar, serta anak-anak yatim dan dhuafa yang menjadi penerima manfaat.

Kapolsek Cisauk, AKP Dhady Arsya, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan. “Doakan kami, anggota Polsek Cisauk, agar selalu diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menjalankan tugas dengan baik. Kami ingin menjadi hamba yang bersyukur dengan berbagi rezeki yang telah kami terima,” ujar AKP Dhady.

Sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat, selain santunan untuk anak yatim dan dhuafa, Polsek Cisauk juga menyalurkan 100 paket sembako kepada warga yang membutuhkan. Setiap paket berisi: Minyak goreng 1 liter, Gula pasir 1 kg, Sirup 1 botol, Teh celup 1 kotak, Biskuit 1 kaleng dan Susu kental manis 1 kaleng.

Masyarakat yang menerima bantuan tampak bahagia dan mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Polsek Cisauk. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk terus menebarkan kebaikan dan kepedulian kepada sesama,” ungkap Kapolsek.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, Polsek Cisauk tak hanya hadir sebagai pelindung dan pengayom masyarakat, tetapi juga sebagai institusi yang turut serta dalam menciptakan solidaritas dan kesejahteraan sosial. Semoga kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang,” pungkasnya.

Editor : Glend