DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya Kembali Laksanakan Penyembelihan Hewan Kurban Sebanyak 3 Ekor Sapi

KOTA TASIKMALAYA, Deliksatu.com -Sebagai bentuk keta’atan, pengurus DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya kembali melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada Idul Adha 1444 H. yang bertempat di kantor DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya, Jalan SL Tobing, Sabtu 1 Juli 2023.

Ketua DPC Partai Gerindra kota Tasikmalaya, H Aslim SH MSi mengatakan sebanyak tiga ekor sapi berukuran cukup besar disembelih oleh panitia kurban. Tahun ini mengalami peningkatan jumlah dari tahun lalu yang hanya dua ekor sapi saja.

Ia menyebut, pembiayaan kurban merupakan hasil patungan anggota DPRD Kota Tasik fraksi Gerindra, anggota dewan provinsi dan pusat, kemudian digabungkan menjadi tiga ekor sapi.

“Nantinya daging kurban ini akan di bagikan kepada seluruh pengurus PAC, Ranting, pengurus DPC, termasuk masyarakat sekitar sekretariat DPC Gerindra,” ucapnya.

“Ini harus menjadi motivasi dan kita harus memaknai Idul Adha ini dengan cara mensucikan diri dengan keikhlasan. Begitupun di partai politik kita harus dibarengi dengan keimanan,” tambah Aslim.

Sementara itu, Ketua Panitia Kurban, Andi Warsandi SE menambahkan bahwa tahun ini ada peningkatan dari tahun kemarin yang hanya mampu kurban dua ekor sapi, tahun ini menjadi tiga ekor sapi.

Menurutnya, ini adalah bentuk kepedulian dari keluarga besar partai Gerindra sesuai semangat dan spirit Idul Adha adalah berbagi bersama masyarakat.

Ia berharap spirit berbagi dengan keikhlasan ini menjadi spirit bersama. Kedepan Kota Tasikmalaya perlu mengembangkan pikiran pikiran positif spirit berbagi.

“Mudah mudahan Kota Tasik menjadi kota yang baik, kota yang ramah, dan masyarakatnya siap berbagi penuh dengan keikhlasan,” pungkasnya.

(Evi Firdausiah)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *