Gerai Waroeng Lengkong Gelar Nikah Merdeka 78

TANGERANG SELATAN, Deliksatu.com — Dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78, Waroeng Lengkong mengadakan nikah gratis dengan tema, “Nikah Merdeka 78”.

Acara berlangsung di Waroeng Lengkong jalan SKKi Pondok Jagung, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan. Sabtu (19/08/2023).

Acara yang di buka langsung oleh walikota Tangerang Selatan H. Benyamin Davnie, Turut hadir Kepala Dinas Dukcapil Tangsel Drs. H. Dedi Budiawan, Danyon Kobra, Dandim Tangerang (mewakili), Kapolres Tangsel (mewakili), Ketua Panitia Desra Natasha, Ketua Fasilitasi CSR Tangsel Lista Hurustiati, Pimpinan Perusahaan MY HOme serta tamu undangan.

Dalam sambutan Lista Hurustiati selaku owner Waroeng Lengkong menyampaikan bahwa acara Nikah Merdeka ini dalam rangka untuk memperingati HUT RI ke 78 kami Waroeng Lengkong mengadakan pencatatan perkawinan untuk umat Nasrani warga kota Tangerang Selatan mereka yang sudah menikah di gereja, namun belum memiliki Catatan perkawinan (Nikah Sirih).

Maka dari itu kami bekerja sama dengan pemerintah kota Tangerang Selatan dalam hal ini Dinas Catatan sipil (Dukcapil) menyelenggarakan pencatatan perkawinan secara masal yang terkait dengan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 dan terdapat sebanyak 78 pasang.

“Saya berharap ke depannya kegiatan ini bisa menjadi agenda program tahunan dari pemerintah, yang saya menilai ini sangat bermanfaat bagi masyarakat. Hari ini kata dia khusus masyarakat Nasrani yang sebelumnya beberapa bulan lalu sudah diadakan acara yang sama bagi masyarakat muslim,”jelas Bunda lista biasa di sapa.

Sementara Walikota Tangerang Selatan, H. Benyamin Davnie, mengapresiasi kegiatan nikah merdeka 78 ini, tentunya kami pemerintah Tangsel sangat mendukung kegiatan yang baik ini, karena menurutnya sudah banyak masyarakat yang saya lihat hari ini yang mengikuti acara ini, tetapi umur mereka sudah tua artinya mereka sudah menikah punya anak bahkan sudah ada yang punya cucu tetapi belum tercatat di pemerintah hanya baru memiliki akte nikah dari Gereja.

“Alhamdulillah dengan adanya kegiatan ini mereka sudah ada catatan di pemerintah. Kegiatan yang positif seperti ini tentunya akan kami dukung, mudah mudahan kedepannya kegiatan seperti akan terus berjalan dan akan menjadi agenda tahunan untuk pemerintah khususnya Kota Tangerang Selatan,” ujar Benyamin Davnie.

Kesempatan yang sama, Ketua Panitia Desra Natasha, mengucapkan terimakasih kepada peserta acara Nikah Merdeka 78 dan kami juga mohon maaf apabila dalam pelayanan kami masih kurang memuaskan bagi peserta maupun tamu undangan. Semoga kedepannya akan lebih baik lagi,” ucapnya.

Kegiatan tersebut terselenggara atas kerjasama MY Home, Pemerintah Kota Tangerang (Disdukcapil), Waroeng Lengkong, CSR, Media Teropong pos dan media partner Forum Wartawan Jaya Indonesia (FWJI) korwil Tangerang Selatan.

(Glen)