TNI AL Cirebon Laksanakan Pengecekan dan Pemeriksaan Kendaraan Dinas Roda Dua

CIREBON, Deliksatu.com – Setelah pelaksanaan Upacara Bendera hari Senin, Pangkalan TNI AL (Lanal) Cirebon melaksanakan kegiatan pengecekkan dan pemeriksaan kendaraan dinas roda dua (motor) Lanal Cirebon dipimpin Pasintel Lanal Cirebon, Kapten Laut (E) Sugeng didampingi Dandenpomal Lanal Cirebon, Kapten Laut (PM) Wahidin, bertempat di lapangan apel Mako Lanal Cirebon, jalan Kesunean No. 33, Kelurahan Kesepuhan, Kecaamatan Lemah Wungkuk, Kota Cirebon, Senin (12/12/2022).

Komandan Pangkalan TNI AL Cirebon, Letkol Laut (P) Aninul Muslimin, yang diwakilkan Pasintel Lanal Cirebon menegaskan, pemeriksaan dan pengecekkan kendaraan dilakukan mulai dari kelengkapan kendaraan bermotor roda dua seperti helm, lampu, rem, ban dan kondisi mesin. Tidak hanya itu, pengecekan juga dilakukan terhadap kelengkapan surat – surat diantaranya STNK, SIM dan KTA pengemudinya.

“Kita lakukan kegiatan ini secara mendadak dengan tujuan untuk mentertibkan pengguna kendaraan dinas, menekan dan mengurangi serta mencegah terjadinya kecelakaan dan pelanggaran Lalu Lintas, juga untuk membudayakan disiplin Berlalu Lintas bagi seluruh prajurit Lanal Cirebon,

Pengecekan dilakukan untuk mengetahui kondisi dan kelengkapan kendaraan dinas, yang lebih penting kegiatan ini dilaksanakan guna meminimalisir terjadinya laka lalin yang dapat merugikan diri sendiri mau pun satuan,” ujar Pasintel Lanal Cirebon, Kapten Laut (E) Sugeng.

Dalam acara ini yang ikut serta dalam kegiatan, Paspotmar Kapten Mar Maman Suratman, Danunit Intel Lettu Laut (P) Heru Elfianto, Pasmin Lettu Laut (E) Khusni Mubarok, Paset Lettu Laut (P/W) Eka Sri Wahyuni, Paur Lidkrim Letda Laut (PM) Giatno, Dansatma Letda Laut (T) Rochman, Paur Hartib Letda Laut (PM) Agus Widarto, Kasatbek Letda Laut (S/W) Diana Shanty dan Kasatang Sertu Ang Imam Babo, tutur Pasintel Lanal Cirebon, Kapten Laut (E) Sugeng.

Pewarta (Markus.T Deliksatu Group).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *