Bagikan Wifi Gratis, Koordinator Relawan Riyon: Semoga Bermanfaat dan Bisa Ringankan Beban Warga

TANGERANG SELATAN, Deliksatu.com – Relawan Riyon Calon Legislatif (PDI Perjuangan) Daerah Pemilihan 4 Serpong Utara, Tangerang Selatan yang meliputi 7 kelurahan, Jelupang, Paku Alam, Pakulonan, Paku Jaya, Lengkong Karya, Pondok

Jagung dan Pondok Jagung Timur membagikan wifi gratis kepada warga Kampung Kejaren, Jelupang.

Menurut Koordinator Jaringan Sahabat Sedulur Riyon (JALUR 4), Naryadi bahwa pihaknya membagikan wifi gratis tersebut diharapkan dapat dimanfaatkan untuk hal-hal positif bagi warga sekitar, khususnya siswa-siswi untuk belajar.

“Semoga jaringan internet gratis ini bisa bermanfaat untuk warga di sini, bisa juga digunakan untuk siswa siswi yang membutuhkan jaringan internet tuk belajar. Tapi tetap dalam pengawasan orang tua,”ujar Koordinator Jaringan Sahabat Sedulur Riyon, Naryadi di Serpong Utara, Kamis (21/12/2023).

Lanjut mantan Ketua RT ini, paling tidak perangkat wifi gratis tersebut juga kata dia, dapat meringankan beban warga sekitar dan orang tua yang anaknya masih duduk di bangku sekolah.

Selain itu sambung Naryadi menyampaikan, bahwa pihaknya sebagai Relawan Riyon akan melanjutkan program tersebut hingga di 7 Kelurahan yang ada di Serpong Utara.

“Insya Allah kita akan lanjutkan
program ini sampai 7 kelurahan yang ada di Serpong Utara. Sehingga benar-benar perangkat ini bisa
dirasakan manfaatnya bagi masyarakat luas, khususnya warga Serpong Utara,” pungkas Naryadi.

Saat ditanya Relawan Riyon dari mana perangkat wifi gratis tersebut ia mengungkapkan pihaknya
membeli dengan cara bergotongroyong.

Pada kesempatan yang sama, Royadi selaku penanggungjawab pemberian perangkat wifi gratis menyambut baik atas pemberian Relawan Riyon tersebut.

“Terima kasih atas pemberian perangkat wifi gratis ini. Semoga ini bisa bermanfaat bagi warga RT
09/RW 03 Jelupang,” singkat Royadi.

(Glen/red)