Deliksatu.com – Kota Tangerang
Sekolah Dasar Negeri (SDN) Peninggilan 5 Kota Tangerang, mengadakan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW. Peringatan Isra Miraj yang digelar diaula sekolah itu diikuti oleh seluruh siswa/i juga dihadiri pengawas Gugus IV korwil ciledug Emay Nururniyah S.Pd M.Pd, Wahyunih S.Pd selaku Kep.sek SDN Peninggilan 5, Heri S.Ag Ketua Panitia Pelaksana, Rusnawati S.Ag, Radita S.Ag selaku guru bidang kerohanian agama islam, Komitee, Korlas dan para orang tua wali murid serta dewan guru, Jumat, (16/02/2024).
Isra dan Mi’raj secara sederhana dibagi ke dalam dua peristiwa, yakni Isra dan Mi’raj. Isra dimaknai dengan perjalanan malam hari yang dilaksanakan oleh Rasulullah SAW dari Ka’bah (Makkah) menuju Baitul Maqdis (Yerusalam/Madinah). Sementara, Mi’raj dimaknai dengan kenaikan, di mana Allah SWT mengangkat Nabi Muhammad SAW dari Baitul Maqdis melewati langit ke-7 menuju Sidratul Muntaha. Dimana dari peristiwa isra miraj ini diperintahkan oleh Allah SWT untuk umatnya Nabi Muhammad SAW agar melaksanakan sholat tepat waktu sebanyak lima kali.
Dalam sambutannya Emay selaku pengawas korwil ciledug menjelaskan, “Isra miraj merupakan pembentukan sebuah karakter dan kepribadian secara islami. Bertujuan untuk membentuk moral anak-anak dan itu perlu kita terapkan sejak dini, bahkan dari usia belia kita hukumnya wajib membimbing dan mengarahkan ke dalam hal yang positif sesuai perintah allah swt dan ajaran rasullullah saw dalam bentuk ajaran agama islam, “Tegasnya.
Emay juga berharap, “Semoga kedepannya kegiatan acara seperti ini, tetap di laksanakan oleh setiap kesatuan pendidikan yang ada di indonesia. Karena kegiatan seperti ini sangat bagus. Bahkan anak-anak juga terlihat perkembangan minat belajar dan potensi yang digali dalam dirinya dapat di salurkan dalam hal lomba dan pentas seni yang ditampilkan olehnya, “Ujarnya.
Ditempat yang sama Wahyunih S.Pd selaku Kep.sek SDN Peninggilan 5 juga menjelaskan, “Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar dan sukses. Adapun kegiatan yang diperlombakan tadi diantaranya ada lomba baca alqur’an, hapalan juz’ama dan iqro, pidato, ceramah, tulis kaligrafi yang diikuti pesertanya dari siswa kelas 1 s/d 6 mereka semua berlomba-lomba dalam berprestasi untuk hasil yang terbaik, “Ucapnya.
Beliaupun juga berharap, “Agar kedepannya sekolah SDN Peninggilan 5 semakin dikenal oleh masyarakat luas dan sekitarnya di wilayah ciledug. Dan kita juga selalu mengupgrade SDM guru pengajarnya sesuai kurikulum yang dianjurkan oleh dinas pendidikan dalam hal Bintek. Sehingga sekolah kami nantinya menjadi lebih baik dan memiliki prestasi dari siswa/i nya, “Harapnya.
Hal yang sama juga diungkapkan oleh Heri S.Ag selaku Ketua Panitia Pelaksana. Dalam wawancara beliau mengatakan, “Isra miraj kita laksanakan setiap tahunnya dan ini yang pertama kita adakan. Tujuannya agar siswa/i dapat mengaplikasikannya di kehidupan sehari-hari baik kepada guru ataupun kedua orang tuanya agar menjadi insan yang berakhlakhul karimah. Serta lebih mencintai dan taat kepada sang kholik penciptanya Allah SWT. Diantaranya dalam menjalankan perintahnya untuk tunduk dan patuh melaksanakan sholat lima waktu yang diajarkan oleh Rasullullah SAW kepada semua pengikutnya khususnya umat muslim yang ada di dunia ini,” Ungkapnya.
Diakhir penutup beliau juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua panitia, komitee, korlas, dewan guru juga orang tua wali murid atas kerjasamanya selama berjalannya kegiatan acara isra miraj sampai selesai terlaksana,”Pungkasnya.
(Gito Rahmad)