Buka Puasa Bersama Forkompicam, Kapolsek Cisauk Sampaikan Apresiasi Pelaksanaan Pemilu 2024

TANGERANG SELATAN, Deliksatu.com – Di bulan suci Ramadhan 1445 H/ 2024M tepatnya pada Selasa tanggal (19-3-2024), Kapolsek Cisauk Polres Tangerang Selatan AKP Dhady Arsya rutin melaksanakan safari Ramadhan dengan cara buka puasa bersama (bukber), sholat magrib, sholat Isya dan sholat tarawih berjamaah di tingkat Forum Komunikasi Pimpinan tingkat Kecamatan (Forkompicam) Kec Setu Kota Tangerang Selatan.

Dalam kesempatan itu Kapolsek Cisauk AKP Dhady Arsya mengucapkan terima kasih kepada Forkompincam dan umumnya kepada masyarakat, atas peran sertanya menjaga keamanan pada saat Pemilu 2024 yang berjalan aman dan kondusif.

“Saya atas nama Polri, Kapolsek Cisauk serta jajaran mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas peran serta kita semua dalam menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 yang telah kita lewati bersama dengan lancar, aman, dan kondusif,”ucap Dhady.

Dhady mengingatkan agar orang tua lebih perhatian lagi terhadap anak-anak mereka dan selalu mengecek keberadaan anaknya apabila pukul 22.00 belum ada di rumah, jangan sampai anak-anak hanya nongkrong- nongkrong, atau konvoi di jalan sehingga dapat membahayakan diri mereka sendiri.

“Jangan sampai anak-anak kita menjadi korban tindak pelaku kejahatan kriminal, tawuran, balap liar tau lainnya,”kata Dhady.

Lebih lanjut Dhady mengimbau, untuk lebih khusyu, tenang dan nyaman dalam menjalankan ibadah puasa, maka :

– Dilarang Balapan Liar, Konvoi kendaraan dan Saur on the Road (SOTR)
– Di larang Main Petasan/ Kembang Api
– Di larang Perang Sarung/ Tawuran

Selama safari Ramadhan giat Tarawih Keliling (Tarling) Kapolsek Cisauk AKP Dhady Arsya memberikan kenang-kenangan berupa kitab Suci Al-qur’an di setiap masjid yang di kunjunginya.

(Glen)